Makanan Manis & Dessert
Softcookies Peanut Butter
Porsi
13 Porsi
Waktu
60 menit
Tingkatan
Medium
Bahan-bahan
Bahan Adonan:
- 200 gr butter blend
- 100 gr brown sugar
- 50 gr gula pasir
- 1 butir telur utuh
- 300 gr tepung protein sedang
- 1 gr vanilla bubuk
- 5gr soda kue
Isian:
Croner Peanut Butter (15 gr per cookies)
Topping:
Instruksi
- Persiapan Awal
- Siapkan loyang dan alasi dengan kertas baking/parchment paper. Panaskan oven pada suhu 170°C api atas bawah (atau sesuaikan dengan oven masing-masing).
- Membuat Adonan
- Lelehkan butter blend, lalu kocok bersamaan brown sugar, dan gula pasir hingga tercampur rata. Gunakan mixer kecepatan rendah-sedang selama 2-3 menit.
- Masukkan telur dan vanilla bubuk, aduk kembali hingga rata.
- Ayak tepung protein sedang dan soda kue, lalu masukkan ke dalam adonan. Aduk menggunakan spatula atau mixer kecepatan rendah hingga adonan menyatu dan tidak lengket di tangan.
- Membentuk Cookies
- Ambil adonan seberat 60 gram.
- Pipihkan adonan, isi bagian tengahnya dengan 15 gram Croner peanut butter, lalu bulatkan kembali dan rapatkan.
- Letakkan di atas loyang dan beri jarak antar cookies.
- Tekan sedikit bagian atas adonan dan taburi dengan kacang tanah cacah Innova sebagai topping.
- Pemanggangan dan Penyelesaian
- Panggang dalam oven suhu 170°C selama 12-15 menit, atau hingga bagian bawah cookies mulai kecokelatan. Bagian atas akan tetap tampak lembut ini normal untuk tekstur soft cookies.
- Keluarkan dari oven dan dinginkan di cooling rack. Cookies akan mengeras sedikit setelah dingin.